Serba Serbi Komunitas Ibu dan Anak Popmama.com
Komunitas ibu dan anak Popmama.com merupakan sebuah kelompok ibu yang selalu ingin belajar tentang bagaimana cara mendidik anak. Ya, sebagai manusia biasa, kita tentunya harus selalu belajar. Terlebih lagi, di era digital ini sudah banyak perubahan metode pendidikan anak dari model konvensional menjadi kontemporer atau bahkan milenial.
Oleh karena itulah, website Popmama.com membuat suatu komunitas yang terdiri dari para ibu dan anak. Bukan hanya untuk mereka yang baru saja menjadi ibu muda, tetapi juga para senior, pendidik dan psikolog. Tujuannya adalah untuk berbagi ilmu seputar parenting secara online.
Fungsi Komunitas Ibu dan Anak Popmama.com
Bagi ibu milenial zaman ini, bekerja adalah sebuah pilihan. Namun, ada juga sebagian ibu yang harus bekerja dan tidak bisa membersamai anak karena tuntutan profesi, kebutuhan hidup dan masih banyak lagi faktor lainnya. Namun, tentunya semua ibu membutuhkan informasi seputar mendidik anak bukan?
Bukan hanya masalah mendidik anak, psikologi orang tua yang juga memiliki masalah pribadi, trauma masa kecil serta berbagai hal yang mempengaruhi pola asuh juga harus dibicarakan. Lalu, di mana para ibu milenial bisa mendapatkan informasi dengan cepat dan akurat?
Jawabannya adalah di Popmama.com. Di website ini, tidak ada orang yang akan saling membully satu sama lain. Karena dalam komunitas ibu dan anak Popmama.com semuanya positif dalam memberikan solusi serta aktif bertanya. Jadi, komunitas ini benar-benar bersifat membangun dan mengedukasi bagi para ibu muda.
Popmama.com, Website Informatif yang Mudah Diakses
Selain tidak ada orang yang nyinyir dengan pertanyaan siapapun di dalam komunitas ibu dan anak Popmama.com, para ibu juga bisa mengakses website ini dengan mudah. Ya, dengan informasi yang relevan untuk masa pertumbuhan anak baik secara fisik maupun mental, maka ibu akan cenderung lebih percaya diri dalam mendidik serta mengasuh.
Ketika bekerja, bisa jadi anak harus dititipkan di daycare, sekolah balita, atau mungkin ke kerabat. Ibu juga bisa menitipkan anak-anaknya ke pengasuh khusus yang datang atau menginap di rumah. Meskipun demikian, tentu peran ibu sebagai pengasuh tidak dapat digantikan. Setelah pulang bekerja, tentu ibu dapat kembali menjalankan perannya.
Bagi para Moms yang bekerja, waktu untuk mengakses informasi tidak bisa diperoleh setiap saat. Jadi, dibutuhkan platform yang mudah diakses dengan komunitas yang bermanfaat. Bukan hanya bisa berbagi pengalaman, tetapi secara teoritis dan klinis tentu jawaban pertanyaan juga perlu dipertimbangkan.
Untuk itulah hadir Popmama.com yang mudah sekali diakses. Hanya dengan beberapa menit saja, ibu dapat membaca banyak artikel terkait dengan putra putri mereka. Pembahasannya pun sangat kompleks mulai dari bayi usia 0 tahun sampai anak-anak yang akan menginjak remaja.
Peran Komunitas Ibu dan Anak Popmama.com
Sebagai platform yang mewadahi berbagai pendapat serta ilmu di bidang parenting, sangat wajar jika setiap harinya Popmama.com memberikan informasi yang akurat secara cepat. Bukan hanya berperan sebagai media informasi, Popmama.com juga menjadi salah satu penyemangat ibu dalam meningkatkan kemampuan mendidik.
Selama ini, sering timbul stigma bahwa ibu milenial cenderung tidak menurut dengan cara pendidikan tradisional. Namun, tentunya ada beberapa hal yang bisa dibicarakan untuk masalah ini. Misalnya dasar keilmuan dan teori untuk semua kegiatan. Mulai membedong anak, jenis gendongan, ASI dan sebagainya.
Jadi, peran penting Popmama.com terutama dari komunitasnya adalah sebagai penjembatan antara gaya parenting ibu tradisional dan modern. Diharapkan, masing-masing ibu tidak hanya ikut-ikutan mitos atau tren, tetapi selalu memiliki dasar keilmuan ketika mendidik anak dalam detail yang manapun.